5 Pinjaman online Tunai yang bisa digunakan untuk Dana Mendadak. Proses Mudah

Posted: 2 De00 2020from: EditorLast updated : 18 Sep 2021

Perkembangan teknologi berjalan begitu cepat, begitu juga kebutuhan manusianya. Hadirnya teknologi memang dimaksudkan untuk memudahkan hidup dan kehidupan masyarakat, jadi ketika teknologi sudah bertransformasi cepat, berarti manusia juga membutuhkan sesuai lebih cepat dari biasanya. Termasuk dalam hal keuangan, untuk mendapatkan dana tunai secara mendadak, tidak perlu bingung dan panik. Ada fasilitas pinjaman online tunai yang bisa kamu gunakan dengan mudah dan aman.


Jika dulu, sebelum tahun 2016, untuk mendapatkan uang tunai harus melewati proses yang berbelit dan juga panjang. Sekarang kamu bisa langsung mendapatkan dana instan melalui platform pinjaman online tunai yang bisa diunduh di playstore ataupun IOS.


Munculnya fasilitas tersebut tidak dapat dilepaskan dari sepak terjang industri keuangan digital alias financial technology (fintech) di Indonesia. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, hingga 5 November tahun ini terdapat 154 perusahaan fintech peer to peer lending yang sudah mendapatkan lampu hijau dalam hal perizinan.


Artinya, masyarakat bisa semakin mudah mendapatkan dana tunai melalui platform-platform tersebut. Jangan sampai terkecoh oleh hadirnya lembaga fintech ilegal yang memberikan iming-iming berupa kemudahan pencairan.


Tetapi ujung-ujungnya akan membuat keuangan kamu menjadi lebih berat, karena suku bunga yang diterapkan tidak mengikuti aturan pemerintah dalam hal ini OJK. Selain itu, proses penagihannya juga tidak menggunakan kaidah yang berlaku. Nah berikut merupakan 5 pinjaman online tunai yang bisa kamu gunakan saat membutuhkan dana mendadak.


1. Tunaiku


Ini merupakan fasilitas kredit tanpa agunan (KTA) online dari Tunaiku. Perusahaan tersebut merupakan produk digital dari PT Bank Amar Tbk. Kamu bisa mendapatkan pinjaman online tunai untuk semua kebutuhan yang mendadak. Plafon pinjaman yang didapatkan bisa mencapai Rp20 Juta dengan hanya bermodalkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).


Sesuai namanya online, kamu bisa mengaksesnya lewat ponsel ataupun laptop kesayangan. Sepanjang ada koneksi internet, kamu bisa mendapatkan pendanaan dengan mudah. Mulai untuk kebutuhan biaya sekolah, biaya perawatan rumah sakit, biaya renovasi rumah dan segala kebutuhan yang sifatnya harus segera dipenuhi.


Produk pinjaman online tunai ini adalah resmi dan terdaftar di OJK. Jadi perihal pemberian suku bunga dan juga keamanaan data nasabah menjadi prioritas utama bagi perusahaan.


Kamu yang ingin memulai usaha juga bisa mengajukan fasilitas pendanaan untuk modal usaha. Terpenting adalah, peruntukannya sesuai dengan kebutuhan.


Jangan sampai kamu menghabiskan dana tersebut hanya untuk memenuhi nafsu belanja yang sebenarnya sudah masuk dalam kategori impulsif. Hal itu akan membuat keuangan kamu bertambah berat.


Karena sifatnya adalah kredit tanpa agunan (KTA) online, kamu bisa mendapatkan suku bunga yang kompetitif, yakni sekitar 3% per bulan. Peruntukannya bisa suka-suka, tergantung kebutuhanmu. Tenornya juga cukup panjang, sama seperti fasilitas KTA pada umumnya.


(Baca juga: Ini 5 Raja Terkaya di Dunia.)


2. Finplus


Produk pinjaman online tunai yang bisa kamu manfaatkan untuk kebutuhan mendadak lainnya adalah Finplus. Melalui Finplus kamu mendapatkan suku bunga yang sangat rendah, sekitar 0,4% per hari.


Jauh berada di bawah batas atas suku bunga yang diperbolehkan oleh OJK, yakni sebesar 0,8% per hari. Hal itu tentu saja akan membuat cicilan kamu semakin ringan.


Lewat Finplus, kamu bisa memanfaatkan fasilitas pinjaman online tunai untuk modal awal usaha yang ingin kamu rintis. Seperti misalnya kamu membutuhkan dana tunai untuk memulai usaha membuka kedai nasi goreng.


Nah kebutuhan hariannya bisa mengandalkan pinjaman online tunai dari Finplus. Sifatnya yang masuk dalam kategori bunga harian, membuat kamu harus bisa mengukur kemampuan bayar secara harian juga.


Jadi pilihlah sektor usaha yang bisa memutar uang secara cepat. Seperti usaha makanan ataupun minuman ringan.


Kamu bisa mendapatkan pinjaman seilai Rp2,5 juta dengan tenor selama 28 hari alias 1 bulan. Jumlah yang lebih besar juga bisa didapatkan sejalan dengan kebutuhan kamu.


Sebelum mengajukan faslitas pinjaman online tunai lakukan dulu perhitungan secara cermat. Jangan sampai dana pinjaman sudah cair, tetapi bisnis kamu belum bisa berjalan.


3. Kredit Cepat


Melalui Kredit Cepat kamu bisa mendapatkan pinjaman online tunai sekitar Rp8 juta dengan tenor mencapai 30 hari. Suku bunga yang bisa kamu dapatkan 0% hingga 0,8% per hari.


Asyiknya, jenis pinjaman online cepat diatas merupakan pinjaman tanpa agunan. Jadi kamu tidak perlu melampirkan agunan untuk mendapatkan pendanaan secara cepat.


Dana tunai dari Kredit Cepat dapat digunakan untuk beragam kebutuhan. Kamu yang saat ini membutuhkan dana untuk kebutuhan sehari-hari, bisa mendapatkan kemudahan di Kredit Cepat.


Apalagi dalam kondisi pandemi seperti sekarang, banyak perusahaan yang menerapkan kebijakan pemotongan upah hingga pemutusan hubungan kerja (PHK). Sehingga perihal dana tunai dan cepat menjadi hal yang penting untuk bisa didapatkan.


Melalui Kredit Cepat kamu hanya perlu melampirkan KTP dan foto selfie melalui ponsel. Kredit Cepat juga masuk dalam lembaga keuangan digital yang terdaftar dan berizin di OJK. Jadi kamu perihal data dan keamanan semuanya berjalan aman.


4. UKU


Jenis pinjaman online tunai lain yang bisa kamu gunakan adalah UKU. Produk tersebut bisa kamu manfaatkan untuk menambah ketahanan ekonomi keluarga yang mendadak.


Suku bunga yang bisa kamu dapatkan lewat UKU adalah 0,79% dengan tenor 15 hari. Fasilitas tersebut bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup sampai tanggal gajian tiba.


Semakin pendek tenor yang kamu dapatkan akan semakin ringan juga cicilan yang harus kamu bayarkan. Program pinjaman online tunai tersebut akan sangat membantu ketika kamu membutuhkan dana dengan cepat dan mudah.


Dananya juga akan langsung masuk ke rekening. Jadi kamu tidak perlu repot membawa uang tunai dalam jumlah banyak saat pencairan.


5. Danamas Dana Tunai


Produk lain yang bisa kamu manfaatkan untuk pinjaman online tunai adalah Danamas Dana Tunai. Dengan mengaksesnya kamu bisa mendapatkan dana Rp7,5 juta dengan suku bunga 19,2% per bulan. 


Untuk mendapatkannya tidak perlu persyaratan yang berbelit. Kamu hanya perlu melampirkan KTP dan nomor ponsel yang aktif. Asyiknya lagi, dalam aplikasi Danamas kamu juga bisa menggunakan produk keuangan lain yang dikelola oleh Danamas.


Mulai jual pulsa, pinjaman online tunai, pembelian reksa dana, pembelian asuransi, pembukaan rekening di Bank Sinarmas dan kebutuhan keuangan lain yang bisa kamu gunakan untuk kebutuhan yang beragam.


Semua produk pinjaman online tunai tersebut bisa kamu dapatkan di Finpedia. Kamu hanya perlu mengaksesnya lewat ponsel. Setelah itu bandingkan dan temukan mana produk keuangan yang sesuai dengan kebutuhan kamu.


PIlih yang memberikan suku bunga dan persyaratan terbaik juga termudah. Kamu tidak perlu repot keluar masuk kantor cabang untuk mendapatkan informasi keuangan dari beragam produk keuangan. Cukup akses Finpedia.id dan rasakan manfaat dan kemudahannya.