Mengenal Asuransi Bencana dan Manfaatnya

Posted: 18 Jan 2021from: EditorLast updated : 18 Sep 2021

Indonesia sedang dilanda bencana alam. Hal itu menyiratkan tentang pentingnya asuransi bencana sebagai langkah mitigasi terhadap hal yang tidak diinginkan. Tercatat 5 wilayah yang tersebar di beberapa Provinsi di tanah air mengalami bencana alam. Mulai dari tanah longsor di wilayah Sumedang, Jawa Barat, banjir di wilayah Kalimantan Selatan, Gempa bumi di wilayah Majene, Sulawesi Barat, Erupsi Gunung Semeru di wilayah Lumajang, Jawa Timur dan Erupsi Gunung Merapi yang berada di perbatasan antara wilayah Jawa Tengah dan Derah Istimewa Yogyakarta.


Mengacu pada data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), dengan wilayah geografis yang berada di empat lempeng tektonik yakni lempeng Benua Asia, Benua Australia, Lempeng Samudera Hindia dan Samudera Pasifik serta berada di sabuk vulkanik menjadikan indonesia sebagai daerah rawan bencana.


Mulai dari letusan gunung berapi, gempa bumi, tanah longsor dan banjir menjadi ancaman bencana yang nyata yang harus dihadapi oleh masyarakat. Tidak bisa tidak, kita sebagai masyarakat memang harus sudah tanggap menghadapi bencana yang mungkin timbul.


Selain berdoa tentunya, ada langkah lain yang bisa kamu lakukan sebagai bentuk mitigasi bencana, yakni dengan menggunakan asuransi bencana. Berkaca dari Jepang yang dikenal dengan gempa bumi-nya yang sering terjadi, produk asuransi bencana menjadi produk yang tidak dapat dilepaskan dari kehidupan sehari-hari.


Betapa tidak, nilai klaim dari asuransi gempa bumi di Jepang mencapai ratusan miliar dolar AS. Membincang gempa bumi, bencana alam yang baru saja terjadi di wilayah Majene dan Mamuju Sulawesi Barat pada tanggal 15 Januar lalu, membuat dua wilayah tersebut porak poranda.


Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana, potensi kerugian yang dialami ditaksir mencapai Rp10,20 triliun.


(Baca juga: Profesi Asyik yang Bisa Dijadikan Peluang Untuk Tambahan Pendapatan)


Mengenal asuransi bencana


Asuransi bencana adalah program mitigasi atas potensi kerugian yang mungkin timbul disebabkan oleh adanya bencana alam, seperti gempa bumi ataupun banjir. Produk tersebut berada dalam Asuransi Kerugian dan perlindungan yang diberikan tidak hanya sebatas pada gempa bumi dan banjir semata.


Dalam Polis Standar Asuransi Gempa Bumi Indonesia - Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) disebutkan penjelasan mengenai risiko gempa bumi, letusan gunung berapi, kebakaran dan ledakan yang mengikuti terjadinya gempa bumi dan letusan gunung berapi serta tsunami ditanggung oleh perusahaan Asuransi.


Namun untuk mendapatkannya, kamu harus memilki produk asuransi properti, kebakaran atau kendaraan bermotor dulu sebelumnya. Maklum, klausul tersebut merupakan jaminan yang harus kamu perluas dalam polis standard.


Untuk itu, premi yang dibayarkan pastinya lebih mahal dari biasanya. Tetapi melihat besarnya risiko yang bisa ditanggung, sepertinya cukup masuk akal untuk melakukan perluasan jaminan. Apalagi bagi kamu yang selama ini tinggal di wilayah sering terjadi bencana.


Hitung dengan baik perluasan seperti apa yang kamu butuhkan, apakah asuransi banjir, gempa bumi atau seluruhnya. Untuk memperlihatkan gambaran premi yang harus dibayarkan, kamu bisa menggunakan rumus Jumlah pertanggungan x Rate Premi. Hasilnya adalah premi yang harus kamu bayarkan untuk mendapatkan perluasan asuransi tersebut.


(Baca juga: Bisnis Sampingan Modal Kecil yang Cocok Untuk Tambahan Penghasilan)


Manfaat asuransi bencana


Seperti produk asuransi lainnya, jika kamu mengalami kerugian akibat gempa bumi atau banjir, kamu bisa mengajukan klaim atas kerugian yang diderita. Namun sebelumnya kamu harus mempersiapkan dokumen pendukung lainnya seperti laporan klaim, fotokopi polis, Surat Keterangan dari Kepala Daera atau Kelurahan tentang peristiwa bencana tersebut, Berita Acara dari Kepolisian setempat, laporan lengkap tentang penyebab kerugian dan krusakan serta bukti yang berkaitan dengan kejadian tersebut.


Nanti setelah itu, kamu bisa mendapatkan ganti rugi yang angkanya sesuai dengan polis yang diberikan. Oleh karena itu, baca dengan seksama polis asuransi yang kamu punya dan jika mengalami bencana kamu bisa langsung mengajukan klaim.


Untuk kamu yang membutuhkan dana ekstra untuk dana darurat, kamu bisa mendapatkan pinjaman cepat dari Uang Me. Proses pencairannya bisa terjadi dalam waktu 5 menit, ajukan sekarang di Finpedia dan temukan produk keuangan lain yang sesuai dengan kebutuhan kamu.